
TIMEZONE REWARDS FAQ
Timezone Rewards adalah program keanggotaan yang memberikan kamu hadiah untuk bermain di semua venue Timezone di Indonesia. Hadiah yang diberikan bervariasi sesuai dengan tingkatan keanggotaan seperti Extra TIZO, Extra Free Games, Extra E-Tickets, manfaat eksklusif, dan banyak lagi.
Kamu dapat bergabung dengan Timezone Rewards dengan mendaftarkan Timezone Powercard kamu secara online melalui member portal. Ada tiga tingkatan keanggotaan:
Welcome Card (Kartu Merah): Sambutan hangat untuk Keseruan! Beli kartu Welcome di salah satu venue kami dengan minimum pembelian tertentu.
Blue Elite (Kartu Biru): Jadilah bagian dari pasukan Elite. Tingkatkan Dengan Diskon Khusus! Capai akumulasi pembelian sebesar 500 TIZO setara dengan Rp. 500.000 akan meningkatkan kamu ke tingkat Blue Elite.
Gold (Kartu Emas): Jadilah Gold! Tingkatkan Dengan Diskon Khusus! Capai akumulasi pembelian 2000 TIZO setara dengan Rp. 2.000.000 akan meningkatkan kamu ke tingkat Gold.
Silahkan lihat tabel Timezone Rewards untuk informasi lebih lanjut mengenai hadiah dan manfaat yang ditawarkan di berbagai tingkatan.
Akumulasi pembelian adalah total TIZO yang dihitung berdasarkan pada total pembelian TIZO yang terakumulasi dalam powercard Timezone kamu. Akumulasi pembelian tidak termasuk Extra TIZO yang diperoleh dari penawaran, promosi, dan Double Fun. Nilai 1 TIZO = Rp. 1.000
Silahkan kunjungi salah satu venue kami untuk memeriksa akumulasi pembelian kamu. Atau, kamu dapat memeriksa secara online melalui member portal.
Silahkan lihat tabel Timezone Rewards untuk informasi lebih lanjut mengenai hadiah dan manfaat untuk setiap tingkatan.
Kamu hanya perlu bertransaksi di venue Timezone favoritmu dengn transaksi sebesar 500 TIZO setara dengan Rp. 500.000 untuk Blue Elite dan 2.000 TIZO setara dengan Rp. 2.000.000 untuk Gold. Daftarkan kartu kamu dengan alamat email yang valid dan kamu dapat mulai mendapatkan hadiah.
Dapatkan manfaat anggota seperti hadiah ulang tahun, upgrade bonus, diskon game, dan penawaran eksklusif lainnya. Bagian terbaiknya adalah TIZO kamu terlindungi jika terjadi kehilangan kartu.
Kunjungi venue Timezone favorit kamu dan lakukan pembelian TIZO. Jika akumulasi pembelian TIZO kamu sudah mencapai akumulasi pembelian yang ditentukan maka kartu kamu akan ditukar ke tingkatan yang sesuai. Setelah itu daftarkan kartu kamu ke member portal dan dapatkan berbagai rewardsnya. Bonus pencapaian tingkat kamu akan dikirim ke alamat email kamu yang terdaftar .
Untuk menukarkan hadiah, buka email yang dikirimkan dari Timezone dan tunjukkan ke kasir, kasir akan memproses penukaran voucher.
Ya. Powercard, TIZO, dan E-Ticket kamu akan kedaluwarsa jika kartu tidak aktif selama 12 bulan sejak tanggal terakhir kali bermain.
FREE games berlaku untuk per hari dan dapat ditukarkan di seluruh venue Timezone Indonesia.
Tidak. Game gratis harian tidak bersifat akumulatif dan akan di-refresh setiap hari.
Diskon paket pesta ulang tahun eksklusif untuk anggota Blue Elite dan Gold hanya berlaku satu kali penggunaan dalam bulan ulang tahun kamu.
Keluarga inti dengan memperlihatkan dokumen yang diperlukan berhak atas diskon paket ulang tahun. Namun untuk saat ini benefit paket ulang tahun belum ditawarkan. Kami akan informasikan lebih lanjut jika paket ulang tahun sudah tersedia di venue Timezone. Maka pastikan kamu sudah mendaftarkan email yang aktif untuk mendapatkan informasi terbaru dari Timezone.
Untuk saat ini paket ulang tahun belum ditawarkan. Kami akan informasikan lebih lanjut jika paket ulang tahun sudah tersedia di venue Timezone. Maka pastikan kamu sudah mendaftarkan email yang aktif untuk mendapatkan informasi terbaru dari Timezone.
Silahkan kunjungi venue kami di mana kartu kamu terdaftar. Atau, kamu dapat menghubungi kami dengan mengisi formulir yang disediakan di sini.
Peraturan Timezone tidak mengizinkan transfer kepemilikan kartu saat ini. Timezone berhak untuk menonaktifkan kartu secara permanen jika anggota ditemukan melanggar aturan ini.
TIMEZONE BIRTHDAY REWARDS FAQ
Voucher Ulang Tahun kamu akan dikirimkan ke akun kamu di aplikasi Timezone Fun App pada hari ulang tahun kamu.
Harap tunjukkan voucher di venue Timezone terdekat untuk mengklaim hadiah kamu.
Voucher akan dikirimkan ke akun kamu yang terdaftar di aplikasi Timezone Fun App.
Masih belum menerima hadiah kamu? Pecahkan masalah dengan langkah-langkah ini!
- Pastikan kartu kamu terdaftar
- Kartu kamu tidak boleh kedaluwarsa. Artinya minimal ada satu transaksi dalam 12 bulan terakhir. Transaksi didefinisikan sebagai permainan, penebusan atau ketukan kartu di pembaca kartu mana pun.
- Jika semuanya gagal dan kamu tidak menerima voucher ulang tahun kamu selama minggu pertama bulan ulang tahun kamu, silakan Hubungi Kami.
- Permintaan kamu harus sampai kepada kami selambat-lambatnya pada bulan ulang tahun kamu. Permintaan yang dikirim setelah bulan ulang tahun kamu tidak akan divalidasi.
Hadiah ulang tahun kamu akan tergantung pada tingkat keanggotaan kamu. Semakin tinggi tingkat kamu, semakin baik!
o Anggota Welcome (Kartu Merah) yang memiliki akumulasi pembelian sebesar 300 TIZO setara dengan Rp. 300.000 ke atas akan menerima 50 TIZO.
o Seluruh Anggota Blue Elite akan menerima 50 TIZO.
o Seluruh Anggota Gold akan menerima 100 TIZO.
Di mana lagi kamu bisa dihargai karena bersenang-senang? Pergilah ke venue Timezone terdekat dan tunjukkan voucher kamu untuk menukarkan hadiah ulang tahun kamu.
Kamu akan menerima 1 voucher per 1 kartu aktif. Semua Powercard harus aktif dan terdaftar secara online agar memenuhi syarat untuk mendapatkan hadiah .
Berlangganan komunikasi Timezone diperlukan untuk menerima hadiah ulang tahun, manfaat anggota lainnya serta promosi dan penawaran yang dikirimkan melalui alamat email kamu yang terdaftar.
Voucher hadiah ulang tahun akan berlaku hingga 30 hari dari tanggal lahirmu, jadi jangan terlalu lama menyimpannya.
Sayangnya, validitas tidak dapat diperpanjang setelah hadiah ulang tahun kamu diterbitkan, jadi kunjungi kami segera!
Hanya anggota Timezone Reward yang berhak atas hadiah ulang tahun. Apa yang kamu tunggu? Beri tahu keluarga dan teman kamu untuk mendaftarkan Powercard mereka untuk mulai mendapatkan hadiah.
Hadiah ulang tahun kamu tidak akan dikreditkan ke akumulasi pembelian kamu, tetapi kamu masih bisa mendapatkan tiket elektronik untuk permainan dan menukarkan hadiah dengannya.
Silahkan Hubungi Kami untuk bantuan perubahan data.